Thursday, September 15, 2011

Makanan sumber karbohidrat dan substitusinya

Karbohidrat menyediakan kebutuhan dasar yang diperlukan tubuh makhluk hidup. Monosakarida, khususnya glukosa, merupakan nutrien utama sel.

Selain sebagai sumber energi, karbohidrat juga berfungsi untuk menjaga keseimbangan asam basa di dalam tubuh, berperan penting dalam proses metabolisme dalam tubuh, dan pembentuk struktur sel dengan mengikat protein dan lemak.

Sumber karbohidrat adalah padi-padian (gandum dan beras) atau serealia, umbi-umbian (kentang, singkong, ubi jalar), jagung, kacang-kacang kering, dan gula. Hasil olahan dari sumber karbohidrat adalah mie. bihun, roti, tepung-tepungan, selai, sirup, dan sebagainya. Sebagian besar sayur dan buah tidak banyak mengandung karbohidrat. Sayur umbi-umbian, seperti wortel  dan kacang-kacangan relatif lebih banyak mengandung karbohidrat daripada sayuran. Bahan makanan hewani seperti daging, ayam, ikan, telur, dan susu sedikit sekali mengandung karbohidrat. Sumber karbohidrat yang banyak dimakan sebagai makanan pokok di Indonesia adalah beras, jagung, ubi, singkong, talas, dan sagu.
makanan di bawah ini adalah sumber karbohidrat berdasarkan 1 satuan penukar, dengan kalori yang hampir sama. bisa digunakan untuk panduan menyusun menu diet. Bila ingin pas memang harus ditimbang dulu tapi bisa juga dikira-kira.
masing-masing makanan dibawah ini mengandung:
  • energi: 175 kalori
  • karbohidrat: 40 gr
  • protein: 4 gr
Nasi 100gr———– roti tawar 70gr —— crackers 50gr
(3/4 gelas)———– (3 ptg sdg)————-(5 buah besar)
Mie basah 200gr—–singkong 120gr—-jagung pipilan 125 gr
(2 gelas)—————–(1 ptg)————–(1 piring)
kentang 210gr——–ubi 135gr———talas 125 gr
(2 biji sedang)———(1 buah)———-(1 potong)
Dengan mengetahui substitusi dan juga besaran dari jumlah karbohidrat yang dibutuhkan oleh tubuh, maka kita juga dapat merubah kebiasaan kita makan nasi dengan substitusi yang lain. Yang pasti, tidak makan nasi pun bisa kenyang.
Saya tantang anda untuk bisa mengganti makanan sumber karbohidrat anda dari Nasi dengan sumber karbohidrat lainnya 1x seminggu saja.
Anda bisa ganti nasi dengan jagung rebus, bakwan jagung, singkong goreng, pasta/spagheti, ubi jalar rebus, kentang rebus/goreng, dengan sup kentang dan lain-lainnya. Mungkin anda juga ada ide-ide lain yang dapat di share kepada kita dengan menuliskan di komentar.
Dengan mengganti hanya 1x seminggu dan dilakukan bersama-sama, saya yakin maka kebutuhan beras nasional kita pun dapat ditekan dan memastikan swasembada pangan di negara kita.

Sumber referensi: http://akuinginhijau.org

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Post a Comment

Silahkan comment sesukanya..
Yang penting sopan, membangun dan tidak mengandung unsur SARA..
Spam akan dihapus..

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...